Peluang bisnis fitness saat ini terbuka luas.
Pasalnya kebutuhan akan kebugaran dibutuhkan oleh semua orang.
Di saat mereka sibuk bekerja, lelah dengan rutinitas harian mereka juga harus menjaga kondisi fisik.
Karena itu mereka akan memilih tempat yang bisa dijadikan lokasi latihan kebugaran.
Peluang Usaha Fitness Center
Menimbang kebutuhan masayarakat kelas tertentu yang membutuhkan kebugaran.
Peluang usaha fitness center pun meningkat pesat.
Di Indonesia, ada banyak pusat kebugaran yang didirikan.
Masing-masing menawarkan fasilitas dan kelebihannya masing-masing.
Rebel Gym Network
Salah satu perusahaan yang mengambil peluang usaha itu ialah Rebel Gym Network.
Perusahaan ini juga membuka kesempatan bagi pengusaha manapun yang tertarik dengan bisnis kebugaran.
Anda bisa bergabung dengan Rebel yang sudah berpengalaman.
Manajemen brand ini sudah teruji oleh waktu dan menjajikan waktu balik modal yang sangat cepat.
Varian Nilai Investasi yang Disediakan Rebel Gym
Varian nilai investasi yang disediakan Rebel Gym cukup banyak.
Nilai investasi yang ditawarkan untuk permulaan minimal IDR 100 juta.
Dengan konsistensi operasional dan banyaknya pelanggan diperkirakan anda akan dapatkan pengembalian modal dalam waktu kurang lebih 1-1,5 tahun.
Fasilitas Rebel Gym Network untuk Mitra Usaha
Kepada mitra usaha, Rebel Gym Network menyediakan berbagai macam fasilitas, antara lain sebagai berikut:
- Gambar Perencanaan/Floor Plan
- Renovasi
- alat-alat fitness / Strength Machine
- alat-alat Cardio seperti Treadmill
- Crosstrainer dsb.
- Sistem Management konsep dan komputerisasi, serta pendukungnya
- Management Training
- Instruktur Training
- Instruktur Pendukung untuk Yoga, Aerobics, Body Combat, Body Pump.
Di samping fasilitas tersebut di atas, mitra juga diijinkan untuk menambah fasiltias pendukung.
Misalnya saja, untuk beberapa pengusaha mereka menambahkan Spa seperti Whirlpool, Jacuzzi, Cold Plunge, Sauna, Steam.
Fasilitas tambahan ini umumnya ditujukan untuk tamu wanita.
Sedangkan bagi yang ingin menambah fasilitas martial art ke dalamnya pun diijinkan.
Misalnya saja ada pebisnis yang ingin menambahkan fasiltas latihan tambahan seperti:
- Bela Diri
- Wall Climbing
- Futsal
- Bulu Tangkis
- Basket
- kolam renang
Syarat Kemitraan dengan Rebel Gym Network
Kemitraan dengan Rebel Gym network beserta dengan fasilitasnya bisa anda dapatkan setelah tanda tangan kontrak.
Namun sebelum itu mitra harus bisa menyediakan lahan berupa bangunan ruko dengan minimal luas bangunan 120 m².
Setelah proses penjajakan disetujui oleh perusahaan pusat, mitra bisa langsung melakukan proses pelaksaan bisnis.
Paket Kemitraan yang Disediakan Rebel Gym Network
Supaya anda dapat bergabung dengan Rebel Gym Network dengan jumlah dana yang anda miliki, Rebel Gym Network menyediakan beberapa pilihan investasi berikut ini:
- Rebel Platinum
Paket ini khusus untuk Hi-End Gym, gym kelas international, dengan modal yang jauh lebih rendah.
- Rebel Platinum Core
Paket ini khusus untuk Hi-End Gym, berstandar persis sama dengan rebel platinum. Hanya saja pada fasiltias ini pihak rebellah yang akan memfasiltiasi semua kebutuhan gym gym, pihak Franchisee hanya menyediakan lahan dan biaya renovasi.
- Rebel Gold
Paket rebel gold berarti Mid to Hi End Gym, berstandar di bawah kelas platinum dengan biaya yang lebih murah.
- Rebel Silver
Paket ini berarti Low To Mid End Gym, standar paling minimum dari Rebel Gym, dengan investasi maksimal 100 juta saja.
Fasilitas Fitness yang Disediakan oleh Rebel Gym Network
Fasilitas fitness yang dapat disediakan oleh Rebel Gym ke mitra yang memilih paket Platinum dan Platinum Care antara lain sebagai berikut:
- Alat-alat Beban untuk Fitness/Strength Equipment lokal maupun import
- Alat-alat Kardiovaskular seperti treadmill, crosstrainer, dan lain-lain
- Alat-alat Spa seperti Sauna, Steam, Jacuzzi,Whirlpool, Kolam Renang, dan lain-lain
- Food Supplement, supplemen import seperti whey protein, amino, dan lain sebagainya
- Jasa Konsultasi perencanaan, pelatihan baik manajemen maupun operasional.
Hawa Gym Peluang Bisnis Fitness di Samping Rebel Gym Network
Anda mungkin bertanya-tanya, adakah pesaing yang sama berkualitasnya dengan Rebel Gym Network?
Jawabannya ada, namanya ialah Hawa Gym yang sudah membuka cabang di berbagai daerah.
Diketahui sampai bulan September 2016, Hawa Gym sudah membuka 40 cabang.
Kehadirannya tersebar di Bali, Nusa Tenggara Barat dan Bandung.
Faktor-faktor yang Mempengaruhi Brand Hawa Gym
Sesuai dengan namanya, pelanggan Hawa Gym adalah perempuan.
Hawa Gym adalah brand fitness khusus untuk para perempuan.
Faktor-faktor pendirian bran ini pun didasari pada kegelisahan para perempuan.
Di mana mayoritas perempuan di Indonesia memiliki problematikan berat badan.
Hawa Gym memahami kehendak wanita yang ingin memiliki kebugaran tubuh dan bisa berlatih tanpa mengumbar privasi.
Karena itulah Hawa Gym dibuka dengan program latihan lengkap dengan sarana dan prasarana olahraga khusus untuk kaum perempuan.
Kelebihan Brand Fitness Hawa Gym
Konsep usaha fitness yang unik ini memiliki beberapa kelebihan antara lain sebagai berikut:
- Menyediakan Desain alat fitness dan brand yang dikhususkan hanya untuk kaum perempuan.
- Hawa Gym New Concept menwarakan empat menu program latihan untuk kebugaran perempuan.
- Luas gedung setiap outlet Hawa Gym di rentnag 100 m² – 200 m²
- Hawa Gym memiliki sarana pelatihan sebagai program dukungan kepada Franchisee dan karyawannya
Ketentuan Untuk Franchisor Hawa Gym
Ada beberapa ketentuan yang diberlkakukan kepada pebisnis yang ingin menjadi mitra.
Ketentuan tersebut antara lain sebagai berikut:
- Mitra harus menerima arahan Franchisor (pihak Hawa Gym) dalam menganalisa gedung yang akan jadi lokasi Hawa Gym
- Mitra harus bekerjasama dalam standarisasi pototensi, mulai dari penentuan lokasi sampai dengan strategi pemasaran.
- Jika mitra sudah menyetujui semua syarat, mitra bisa menerima dukungan Franchisor yang berupa:
- Franchisor akan memberikan program dukungan yang bisa langsung diimplementasikan
- Franchisor juga akan menyediakan program dukungan operasional seperti pelatihan dan lain-lain
- Franchisor akan mendukung dan membantu program marketing maupun administrasi di masing-masing cabang milik mitra
Nilai Investasi Hawa Gym
Setiap pengusaha pasti akan mencari berapa nilai investasi dari sebuah usaha yang diminatinya.
Berikut merupakan nilai investasi yang ditawarkan oleh Hawa Gym saat ini.
- Nilai Investasi di Hawa Gym sebesar Rp. 400.000.000,- hingga Rp. 450.000.000,- (diluar biaya sewa gedung)
- Mitra dikenakan nilai Franchise Fee sebesar Rp. 75.000.000,-
- Mitra harus membayar Security Deposit Rp. 10.000.000,-
- Setelah beroperasi mitra harus dapat memenuhi target Sales per bulannya adalah sebesar Rp. 65.000.000,-
- Mitra harus membayar Royalty Fee 5% dari omset per bulannya
- Dengan konsistensi pelayanan dan pendapatan, diperkirakan BEP akan kembali antara 12-18 bulan.
baca juga
350 Daftar Waralaba Dan Franchise Mulai Dari 1 Juta sd 1 Milyar
Prosedur Pendaftaran Franchise dengan Hawa Gym
Prosedur pendaftaran menjadi mitra Hawa Gym adalah sebagai berikut ini:
- Manajemen akan melakukan Validasi Kelayakan Franchise
- Setelah dinilai lolos, franchise akan Mengisi formulir aplikasi kerjasama dan formulir pernyataan
- Selanjutnya, manajemen akan melakukan survey dan validasi investor
- Setelah itu, dilanjutkan dengan legal agreement yang berisikan tahap sebagai berikut:
- ‘Business Plan’
- Interview dan investigasi
- Penandatanganan MOU
- Payment
- Pre-Opening
- Grand Opening
Bagi anda yang berminat membuka usaha fitness silahkan memilih antara Hawa Gym dengan Rebel Gym Network berikut ini.
- Hawa Gym
Jalan Tukad Pakerisan No. 77A Denpasar, Bali
info@hawagym.com
0361-256-538
- Rebel Gym
Alamat
Jl. Kyai Gede Utama No.14, Lebakgede, Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132
Jam buka:
Buka · Tutup pukul 22.00
Provinsi: Jawa Barat
Telepon: 0812-2003-3666
Demikian pemaparan tentang bisnis fitness yang digandrungi masyarakat kalangan tertentu.
Bila anda berminat langsung saja bergabung tanpa ragu.